Perjalanan Penuh Gaya Meresapi Nilai Distinctive Nissan Juke

Nissan Juke dilahirkan sebagai sebuah karya yang menawarkan performa tinggi berbalut desain maskulin namun tetap mengusung unsur dinamis dari sebuah compact car. Sejak diperkenalkan pada tahun 2011, Nissan Juke memperoleh sambutan positif di pasar otomotif

Nissan Juke dilahirkan sebagai sebuah karya yang menawarkan performa tinggi berbalut desain maskulin namun tetap mengusung unsur dinamis dari sebuah compact car. Sejak diperkenalkan pada tahun 2011, Nissan Juke memperoleh sambutan positif di pasar otomotif Indonesia, dan berhasil mencuri hati para profesional muda pada khususnya. Menghadirkan performa mengesankan dengan penampilan yang distinctive, Nissan Juke mendapatkan kepercayaan dan dukungan yang tinggi hingga menjadi salah satu cross-over yang paling diminati di Indonesia.

Mengapresiasi kepercayaan yang telah diberikan, bersama anggota komunitas pemilik Nissan Juke, PT. Nissan Motor Indonesia (NMI) menggelar Nissan Juke Box 2013; sebuah perjalanan meresapi nilai distinctive Nissan Juke melalui rute Surabaya hingga Bali.

Yoshiya Horigome, Vice President National Sales dan Marketing NMI mengatakan, “Nissan Juke adalah sebuah compact cross over yang diciptakan melalui interkoneksi antara konsep SUV dan coupe, perpaduan ini telah menciptakan genre baru yang unik dalam segmentasi kendaraan roda empat. Serangkaian keunggulan dan advanced technology yang dimiliki, juga kepuasan penggunanya telah menguatkan Nissan Juke sebagai cross-over yang dipercaya dapat menjadi pilihan terbaik bagi pribadi profesional yang unik.”

Dilengkapi dengan mesin mesin handal HR15DE, Nissan Juke menjamin performa dan pengalaman berkendara yang maksimal. Teknologi dual-injection system yang disematkan pada dapur pacu, menghasilkan pembakaran (combustion) yang lebih efisien. Kesan balap semakin dikuatkan dengan desain Pure Adrenaline Control yang mampu memacu adrenalin dengan bentuk center console unik yang menyerupai lekuk aerodinamis motor balap serta sistem pengendali inovatif yang mampu menyatukan pengemudi dengan situasi yang terjadi. 

Sederet pencapaian yang berhasil diraih oleh Nissan Juke menandai tingginya kepercayaan konsumen semenjak pertama diperkenalkan di dunia pada 2010, Nissan Juke berhasil mencatatkan total penjualan sebanyak lebih dari 500,000 unit secara global dan memenangkan 27 penghargaan prestisius dari berbagai institusi di dalam dan luar negeri, termasuk media. Beberapa di antara penghargaan tersebut adalah The Sexiest Car 2011 di Polandia, sedangkan di Indonesia berhasil meraih Car of the Year 2011 dari dua ajang penghargaan prestisius media. Tak hanya itu, hasil riset dari J.D Power Asia Pacific tahun 2011 menunjukkan bahwa Initial Quality StudySM (IQS) Nissan Juke meraih peringkat tertinggi sebagai kendaraan yang paling minim masalah dan memuaskan penggunanya di segmen Entry SUV.

Sebagai apresiasi terhadap kepercayaan dan kesetiaan yang telah diberikan pengguna setianya di Indonesia, NMI mengajak komunitas pemilik Nissan Juke untuk bersama-sama melakukan perjalanan meresapi nilai distinctive Nissan Juke dalam rangkaian acara Nissan Juke Box 2013. Sepanjang perjalanan, peserta diajak mengunjungi berbagai tempat dan melakukan kegiatan yang menerjemahkan konsep unik yang diusung oleh Nissan Juke; menjelajahi dan mengunjungi berbagai tempat eksotis nan artistik sembari merasakan performa unggulan sepanjang jalur Surabaya-Bali.

“Kami sangat berterima kasih atas partisipasi pengguna setia Nissan Juke dalam kegiatan ini. NMI berkomitmen untuk selalu dapat memberikan apresiasi dan dukungan atas kesetiaan para pemilik dan juga pecinta Nissan Juke di Indonesia dengan memberikan total ownership experience. Kami harap Nissan Juke terus dipercaya untuk menjadi teman setia konsumen distinctive yang berjiwa urban dan penuh energi.” tutup Horigome.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan WA Channel

Penulis : MediaDigital
Editor : Others
Sumber : Marketing Digital
Konten Premium

Dapatkan informasi komprehensif di Bisnis.com yang diolah secara mendalam untuk menavigasi bisnis Anda. Silakan login untuk menikmati artikel Konten Premium.

Artikel Terkait

Berita Lainnya

Berita Terbaru

# Hot Topic

Bisnis Plus logo

Foto